STUDI BANDING LABORATORIUM TERPADU UII KE LABORATORIUM JASA PENGUJIAN KALIBRASI DAN SERTIFIKASI IPB

29 October 2019 - admin
1058

Masih dalam rangkaian acara studi banding dalam rangka persiapan pendirian laboratorium kalibrasi terakreditasi ISO 17025, Rabu (30/10) Laboratorium Terpadu Universitas Islam Indonesia (UII) melaksanakan kegiatan studi banding ke Laboratorium Jasa Pengujian, Kalibrasi dan Sertifikasi Institut Pertanian Bogor (LJPKS-IPB). Laboratorium ini telah berdiri sejak tahun 1984 dan telah mendapatkan Akreditasi ISO 17025 sebagai laboratorium pengujian (2002) dan laboratorium kalibrasi (2016). Selain itu LJPKS-IPB juga telah terakreditasi sebagai Lembaga Sertifikasi Produ (LS Pro) dan juga telah mendirikan halal science center.

Rombongan Laboratorium Terpadu UII disambut oleh Kepala LJPKS Dr. M. Khotib, S.Si, M.Si. serta Dr. Zainal Alim Mas’ud, DEA dan dua personel lainnya. Dalam acara pembukaan, Rudy Syahputra, Ph.D (Kepala Laboratorium Terpadu UII) menyampaikan maksud kedatangan ke LJPKS-IPB untuk sharing sekaligus malakukan kajian pengelolaan karir sumber daya manusia, sistem remunerasi, pengembangan peralatan, pengelolaan laboratorium kalibrasi dan proses penambahan ruang lingkup sistem ISO di universitas, serta terkait halal center. Selain berdiskusi dan saling bertukar pengalaman secara langsung, Laboratorium Terpadu UII juga berkesempatan untuk melihat langsung laboratorium-laboratorium yang ada di LJPKS-IPB. Beberapa laboratorium yang dikunjungi adalah Laboratorium Pengujian, Laboratorium Kalibrasi, dan Laboratorium Riset serta bagian penerimaan sampel atau administrasi.

Berbagai hal teknis maupun manajemen laboratorium kalibrasi dan pengujian, sistem pengelolaan SDM dan remunerasi, serta informasi terkait halal center telah diperoleh Laboratorium Terpadu UII pada kunjungan ini. Diharapkan melalui kunjungan ini, kedua pihak mampu meningkatkan dan mengembangkan pengelolaan laboratorium pengujian dan kalibrasi berbasis ISO 17025 di lingkungan universitas.


Share

Apakah website kami membantu anda?

1173 dari 1808 orang berkata iya
Admin Lab Terpadu
Selamat , selamat datang di Laboratorium Terpadu UII. ada yang dapat kami bantu?